Dialog Interaktif "Kesehatan Gigi pada Bayi dan Anak" bersama drg Agus Sundia Atmaja, M Erg

Dialog Interaktif hari ini Selasa (29/8) di Radio Pinguin 103.6 FM yang bertopik "Kesehatan Gigi pada Bayi dan Anak" bersama drg.Agus Sundia Atmaja, M.Erg, memberikan pengetahuan kepada kita betapa kesehatan gigi sangat berperan penting dalam menunjang estetika atau kecantikan diri pribadi. Menjaga gigi tetap sehat dan bersih penting utk dilakukan sejak dini. Dalam pertumbuhan anak, gigi berperan penting dalam perkembangan kesehatan anak. Hal ini disebabkan karena adanya proses pengunyahan makanan yang merupakan asupan penting di masa pertumbuhan.

 

Tips Perawatan Gigi Anak
1. Perawatan gigi pada anak harus dilakukan perawat rutin 6 bln sekali ke dokter gigi.
2. Perawatan dirumah dengan membiasakan gosok gigi setelah makan dan sebelum tidur. 
3. Untuk orang dewasa, semua kerusakan gigi perlu mendapat penanganan serius karena apabila gigi tidak dirawat akan menjadi jalan masuknya kuman penyakit ke dalam tubuh sehingga bisa menyebabkan penyakit-penyakit seperti jantung, meningitis, dan lainnya. Bagaimana dengan Anda, sudahkah Anda merawat gigi anak dan Anda sendiri? (ad/gm/jp)