Pembinaan Disiplin Pegawai di Lingkungan RSD Mangusada

Mangupura, 4 November 2022
Bertempat di Lantai 1 Gedung F RSD Mangusada, Direktur RSD Mangusada dr. I Wayan Darta membuka kegiatan Pembinaan Disiplin Pegawai di RSD Mangusada.

Kegiatan yang berlangsung selama 2 (dua) hari ini diawali dengan pemberian materi dari masing-masing kedireksian yang meliputi bidang umum dan keuangan, bidang pelayanan, dan bidang penunjang dan SDM. Selain itu, pada kegiatan pembinaan pegawai ini juga diberikan materi tentang patien safety, teknik BHD, penggunaan APAR dan komunikasi efektif yang diberikan oleh narasumber internal di RSD Mangusada.

Pembinaan Tahap I yang diikuti oleh 73 orang peserta ini bertujuan untuk meningkatkan komunikasi antar pegawai, disiplin absensi & atribut, serta penanaman komitmen pegawai dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Sehingga terwujud kerjasama tim yang baik, demi meningkatkan mutu dan kualitas pelayanan di RSD Mangusada.

Kegiatan Pembinaan Disiplin Pegawai di Lingkungan RSD Mangusada akan dilakukan secara bertahap untuk seluruh pegawai di lingkungan RSD Mangusada, yang bertujuan agar seluruh civitas hospitalia RSD Mangusada memiliki komitmen dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
(ar/gm/iga/ew)